Jurnal 52, Vampire Academy dan terjemahannya

"Penerbitnya udah bangkrut mbak" sumpah demi apapun saya super shock mendengar berita itu. Sebenarnya kabar tentang penerbit yang memegang hak untuk menerjemahkan seri Vampire Academy sudah lama beredar, tapi tidak pernah ada konfirmasi secara resmi dari penerbit tersebut di media sosial. Pantas aja Vampire Academy 5 #SpiritBound gak pernah ada versi Indonesianya dan lebih mirisnya lagi Vampire Academy 1-4 versi Indonesia udah kehabisan stock, alhamdulillah saya sudah memiliki seri lengkap 1-4 versi Indonesianya + bonus Vampire Academy 6 versi Inggris (tapi apa gunanya punya buku 6 tanpa pernah baca buku ke-5 #teriakhisteris).
Dalam pikiran saya selalu bertanya-tanya, gimana pengalihan hak terbit novel terjemahan di negeri ini. Dan saya lebih khawatir lagi jika sistem birokrasi pemindahan hak terbit sama ribetnya dengan sistem birokrasi di pemerintahan. Dengan bahasa Inggris yang sangat pas-pasan, saya sangat berharap ada satu (aja) penerbit yang segera mengambil hak terbit Vampire Academy, kalau bisa sebelum movie #BloodSister ditayangkan februari tahun depan.
Gak tau lagi harus nulis apa, hanya berharap ada salah satu penerbit di negeri ini yang bisa memenuhi keinginan saya dan banyak fans Vampire Academy yang tersebar dari sabang sampai merouke.

You May Also Like

0 Comments